Tutorial Cara Membuat Topologi LAN Server Menggunakan Software Aplikasi Cisco Packet Tracer di Linux / Windows

Assalamualaikum Wr Wb

21 Juli 2016

Pada postingan kali ini saya akan membuat Topologi LAN menggunakan Server pada Cisco Packet Tracer

( BASA BASI DULU )

A. Pengertian
Jaringan wilayah lokal dalam bahasa inggris Local Area Network biasa disingkat LAN) adalah jaringan komputer yang jaringannya hanya mencakup wilayah kecil; seperti jaringan komputer kampus, gedung, kantor, dalam rumah, sekolah atau yang lebih kecil. Saat ini, kebanyakan LAN berbasis pada teknologi IEEE 802.3 Ethernet menggunakan perangkat switch, yang mempunyai kecepatan transfer data 10, 100, atau 1000 Mbit/s. Selain teknologi Ethernet, saat ini teknologi 802.11b (atau biasa disebut Wi-fi) juga sering digunakan untuk membentuk LAN. Tempat-tempat yang menyediakan koneksi LAN dengan teknologi Wi-fi biasa disebut hotspot.

Pada sebuah LAN, setiap node atau komputer mempunyai daya komputasi sendiri, berbeda dengan konsep dump terminal. Setiap komputer juga dapat mengakses sumber daya yang ada di LAN sesuai dengan hak akses yang telah diatur. Sumber daya tersebut dapat berupa data atau perangkat seperti printer. Pada LAN, seorang pengguna juga dapat berkomunikasi dengan pengguna yang lain dengan menggunakan aplikasi yang sesuai.
Berbeda dengan Jaringan Area Luas atau Wide Area Network (WAN),

maka LAN mempunyai karakteristik sebagai berikut :
1. Mempunyai pesat data yang lebih tinggi
2. Meliputi wilayah geografi yang lebih sempit
3. Tidak membutuhkan jalur telekomunikasi yang disewa dari operator telekomunikasi

 Biasanya salah satu komputer di antara jaringan komputer itu akan digunakan menjadi server yang mengatur semua sistem di dalam jaringan tersebut.
 
B. Latar Belakang
Karena dengan membuat simulasi seperti, akan sangat membantu untuk melakukan perkiraan membangun sebuah jaringan.

C. Maksud Dan Tujuan

Untuk Membangun sebuah LAN menggunakan server agar menjadi sebuah jaringan

D. Alat-alat yang dibutuhkan: 
1. PC/Laptop
2. Aplikasi Cisco Packet Tracer
3. Sistem Operasi Linux atau Windows

E. Tahap Pelaksanaan
Langsung saja ikuti perintah sama seperti saya (100% works )
#Siapkan 4buah PC ,1 Switch ,dan 1 Server
buatlah seperti gambar dibawah ini

kemudian selanjutnya ....

kemudian kalian tambahkan kabel Copper Straight-Through PC0,PC1,PC2,PC3, dan Server0 Menuju Switch0
Setelah itu berikan IP dan Netmask-nya

PC 0

PC 1

PC 2

 PC 3

kemudian berikan Untuk IP dan NetMask Server-nya



Setelah itu kita Test Dari Server menggunakan CMD (Command Prompt)
ketik ping 192.168.33.1 (Note:Jika tidak ada Reply artinya gagal ,jika ada berarti sukses)


kemudian kita Test juga Dari PC (Client) menggunakan CMD (Command Prompt) ketik ping 192.168.33.1 (Note:Jika tidak ada Reply artinya gagal ,jika ada berarti sukses)


Sekarang kita coba melalui Simple PDU

Sukses PC 0 dan PC 1


Sukses PC 2 dan PC 3

F. Referensi
Ebook Cisco Versi BLC Telkom

G. Hasil dan Kesimpulan
Setelah kita mencoba Simulasi LAN Server alangkah baiknya jika kita melakukannya secara Real Time  

Sekian dari saya semoga bermanfaat
Wassalamualaikum Wr Wb

Tidak ada komentar

Berkomentarlah dengan Sopan di Blog saya yang sederhana ini

ILHAM NUGRAHA BLC. Diberdayakan oleh Blogger.